Blogroll

Rabu, 04 September 2013

Cara Mengubah Warna Rambut (Terang ke Gelap) Di Photoshop

Kalau sebelumnya kita sudah mengetahui cara mengubah warna kulit, lalu bagaimana bila kita ingin memiliki warna rambut yang berbeda dalam foto yang sudah terlanjur diambil? Jangan buru-buru ke salon untuk mengecat rambut! Pada tutorial kali ini, kita akan mengetahui trik pengubahan warna rambut menggunakan Photoshop. Karena tekniknya sedikit berbeda, maka tutorial ini akan terbagi menjadi dua bagian; mengubah warna rambut terang (blonde) menjadi gelap dan mengubah warna rambut gelap menjadi terang (blonde). Untuk yang pertama, kita akan mengikuti tahapan pengubahan warna rambut terang (blonde) menjadi warna yang lebih gelap. Ikuti langkah-langkah berikut ini:

Buka file foto yang akan diedit di Adobe Photoshop. Zoom in foto hingga area rambut tampak lebih fokus dan detail. Buat layer baru (Layer 1) di atas layer Background dengan mengklik tombol kecil di samping icon tong sampah (area yang ditandai pada gambar di bawah) di Layer tab. Lalu klik Brush Tool dan pilih kuas berukuran sedang (pilih kuas berukuran kecil untuk mewarnai area yang susah dijangkau; seperti tepian-tepian wajah, leher, sekitar telinga dan ujung rambut). Kini mulai warnai area rambut dengan warna Foreground Color yang sudah dipilih sebelumnya. Mengingat kita akan mengubah warna rambut terang menjadi gelap, maka kali ini warna rambut yang akan digunakan adalah warna coklat gelap (brunette).


 Kemudian pastikan Layer 1 di Layer tab terpilih (berwarna abu-abu gelap) dan ubah Blending Mode-nya menjadi Soft Light, klik kanan Layer tersebut dan pilih Duplicate layer. Warna rambut jadi merah? Tenang, tahapan belum selesai. Nantinya warna tersebut akan dibuat menjadi lebih gelap di tahapan berikutnya. Warna yang melebihi rambut atau mengenai area kulit bisa dihapus menggunakan Eraser Tool, pastikan melakukannya pada kedua layer (Layer 1 dan Layer 1 copy).


 Klik Layer 1 sehingga terpilih, lalu klik tombol lingkaran kecil bernama Adjustment Layer di Layer tab (lihat gambar), pilih Hue/Saturation. Ketika dialog box muncul, langsung klik OK saja dan layer Hue/Saturation akan menempatkan diri atas Layer 1. Klik kanan tulisan Hue/Saturation pada layer tersebut dan klik Create Clipping Mask sehingga efek yang diciptakan oleh layer ini hanya akan berdampak pada Layer 1 (atau layer di bawahnya). Lalu double-click bagian di samping kotak berwarna putih (lihat gambar) dan dialog box akan muncul. Lakukan penyesuaian terutama dengan menurunkan tingkat Lightness seperti pada contoh.


Ulangi tahapan ketiga pada Layer 1 copy atau layer duplikat dari Layer 1 untuk mendapatkan efek yang lebih gelap.
 

 

Hasilnya bisa dilihat pada gambar di bawah ini.





 Aplikasi penggelapan warna rambut ini juga bisa diterapkan untuk efek highlight pada rambut seperti gambar di bawah ini. Selain mewarnai seperti langkah-langkah yang sudah dijelaskan di atas, gunakan juga Filter > Blur > Gaussian Blur. Tentukan besarnya blur hingga warna menyatu dengan rambut seperti pada contoh.



Penutup:

Pengubahan warna rambut pada jenis rambut blonde cenderung lebih mudah. Karena warnanya terang sehingga warna apapun yang diterapkan di atasnya akan tampak lebih optimal. Dengan kata lain, selain warna-warna gelap (brunette dan hitam), warna lain yang lebih terang pun bisa digunakan. Selamat mencoba! :)

0 komentar:

Posting Komentar